Rabu, 19 Desember 2012

CNC LATHE TOOL POST, Tutorial

Di tutorial FreeCAD yang pertama ini saya menggunkan Linuxmint 13 dengan FreeCAD versi 0.13.

 

  1. Buka aplikasi FreeCAD, pada FreeCAD Start Center klik Part Design.
  2. Kita mulai dengan membuat sket dasar. Klik Create sketch, dan pilih XY-Plane pada Sketch orientation kemudian klik OK.
  3. Buat sket seperti gambar dibawah.
  4. Kita mulai dengan membuat sebuah lingkaran di tengah layar, klik icon Create a circle. Arahkan pointer pada pusat koordinat 0,0 (titik koordinat akan berubah warna menjadi kuning, menandakan pointer sudah terkunci pada titik tersebut) kemudian klik, geser pointer menjauh dari titik 0,0 untuk mendapatkan radius kira – kira 70. Akhiri dengan klik.
    Selanjutnya buat kontur garis dengan meng-klik Create a polyline, mulailah membuat garis seperti gambar di atas, akhiri pembuatan polyline dengan klik kanan.

    Tips; Dekatkan pointer ke objek (garis / lingkaran) hingga objek tersebut menjadi berwarna kuning, ini menandakan pointer terkunci pada objek tersebut. Buatlah garis setegak mungkin atau sedatar mungkin hingga fitur auto constraint (horisontal / vertical) aktif.

  5. Selanjutnya kita buang garis yang tidak terpakai. Klik icon Trim, klik pada garis atau objek yang akan dibuang.
  6. Langkah berikutnya kita tambahakan beberapa fitur constraint.
    Pertama kita tambahkan symmetry constraint, pilih titik 1 dan 2 (objek yang akan kita buat simetri) kemudian pilih sumbu Y (objek 3, sebagai sumbu simetri). Lihat gambar. Terakhir klik icon Create symmetry constraint, titik – titik yang kita pilih tadi akan diberi tanda symmetri constraint.

    Tambahkan juga symmetry constraint untuk point 4, 5 dan 3.

  7. Selanjutnya kita selesaikan sket kita dengan menambahakan dimensi.
    Tip sebelum memulai :
    icon Fix a lengh... digunakan untuk pengukuran panjang, objek yang dipilih bisa berupa sebuah garis atau titik dengan titik atau garis dengan titik.
    icon Fix horisontal/vertical distance... digunakan untuk pengukuran panjang dengan posisi horisontal atau vertikal, objek yang bisa dipilih hanya 2 titik.
    icon Fix radius... digunakan untuk pengukuran radius, objek yang dipilih hanya berupa lingkaran atau garis lengkung.
    Pertama, pilih garis mendatar paling bawah kemudiam klik ikon Fix a length..., dobel klik pada teks dimensi dan ubah menjadi 108.Kemudian tambah dimensi untuk objek yang laih hingga seperti gambar.

    Klik icon Close sketch...

  8. Tahap selanjutnya kita gunakan fitur Pad a sketch, untuk membuat model 3D dari sket. Sebelumnya ubah layar ke posisi axometri dengan meng-klik icon Axometri view. Pastikan sket dalam keadaan terpilih kemudian klik icon Pad a sketch, ubah nilai Lenght menjadi 130 dan klik OK. Klik Zoom dengan klik icon Zoom

  9. Bersambung.....

Selasa, 18 Desember 2012

About FreeCAD

http://free-cad.sourceforge.net/

FreeCAD adalah aplikasi  CAD 3D model untuk berbagai keperluan. Dalam pengembanganya FreeCAD adalah aplikasi yang sepenuhnya Open Source (dibawah lisensi GPL & LGPL). FreeCAD ditujukan untuk Teknik Mesin dan Desain Produk tapi juga untuk berbagai keperluan seperti arsitektur dan bidang keteknikan yang lain.

Fitur FreeCAD serupa dengan Catia, SolidWorks atau SolidEdge, dan oleh karena itu FreeCAD masuk dalam kategori MCAD, PLM, CAx dan CAE. FreeCAD dibekali fitur parametric modeler dengan sistem modul sehingga memudahkan dalam penambahan fitur - fitur tanpa modifikasi sistem intinya.

Seperti kebanyakan aplikasi pemodelan CAD 3D memiliki banyak komponen 2D untuk pembentukan model 3D atau konversi gambar kerja 2D dari model 3D, tapi aplikasi desain 2D (seperti AutoCAD LT) dan animasi atau bentuk organik (seperti Maya, 3DS Max, Blender atau Cinema 4D) bukan merupakan fokus dari FreeCAD, meskipun begitu dengan adaptasi yang luas, FreeCAD bisa berkembang ke area yang lebih luas.

Perhatian utama FreeCAD yang lain adalah menggunakan dengan sungguh - sungguh semua library - library open source yang handal yang ada di dunia Komputasi. diantaranya OpenCascade, kernel CAD yang sangat handal, Coin3D, penjelmaan dari OpenInventor, Qt, UI framework yang sangat terkenal, dan Python, salah satu bahasa pemrograman yang handal. FreeCAD sendiri juga bisa digunakan sebagai library oleh program lain.

FreeCAD juga mendukung multi-platform, dapat pergunakan pada sistem Windows, Linux/Unix dan Mac OSX.Dengan tampilan dan fungsi yang sama di semua sistem.

Untuk informasi yang lain, lihat pada daftar fitur, catatan rilis terbaru atau artikel Getting Started, atau langsung kepada pengguna.

FreeCAD, Aplikasi CAD yang Gratis dan Handal...

Apa itu FreeCAD?
FreeCAD adalah pemodelan 3D dengan sistem paramater. Dengan parametric modelling memungkinkan kita dengan mudah memodifikasi desain kita dengan kembali ke proses pemodelan sebelumnya dan mengubah parameternya. FreeCAD adalah opensource (dengan lisensi LGPL) dan seluruhnya menggunakan sistem modul sehingga memungkinkan untuk penambahan fitur - fitur.
FreeCAD bisa membuka dan mengedit format file terbuka seperti STEP, IGES, STL dan lainya. Read more...
Siapa pengguna FreeCAD?
  • Pengguna rumahan atau penghobi. Bangun sendiri proyekmu, telah dibangun atau dicetak 3D? Buat modelnya di FreeCAD. Tidak membutuhkan pengalaman CAD bagi pengguna baru. Komunitas FreeCAD akan membantumu menguasai FreeCAD dengan cepat.
  • Pengguna CAD yang berpengalaman. Jika Anda menggunakan perangkat lunak pemodelan parametrik komersial di tempat kerja, Anda akan menemukan alat serupa di FreeCAD.
  • Programmer. Sebagian besar fungsi FreeCAD adalah diakses oleh Python. Anda dapat dengan mudah mengontrol FreeCAD dari script, membangun modul sendiri atau bahkan menanamkan FreeCAD dalam aplikasi Anda sendiri.
Memang FreeCAD saat ini masih dalam versi 0.13. Namun fitur - fitur yang ada sudah cukup menjadi standart untuk pemodelan 3D.
Buka situsnya di website FreeCAD